PENERAPAN VALUE ENGINEERING PADA PROYEK BANGUNAN GEDUNG BERDESAIN GREEN BUILDING DENGAN MEMBANDINGKAN PENGGUNAAN JENIS LAMPU

  • Sari Handayani
  • Fitri Suryani

Abstrak

Di-era Pemanasan Global sekarang ini kesadaran akan kelestarian bumi sangatlah penting. Bangunan-bangunan yang
memiliki peran besar dalam emisi karbondioksida merupakan salah satu pekerjaan dunia untuk menyelesaikan
masalah tersebut. Revolusi Green Building di Indonesia didorong oleh pengetahuan bahwa dunia harus merespon
perkembangan dari bahaya Global Warming. Di Indonesia sendiri peraturan tentang bangunan yang ramah lingkungan
sudah tertuang dalam UU RI No. 28 tahun 2002 tentang Bangunan Gedung yang berhubungan dengan greenship. Namun,
di Indonesia masih saja muncul anggapan bahwa bangunan dengan konsep Green Building memerlukan biaya
yang mahal. Pada penelitian ini di lakukan strudi Value Engineering pada Rumah Susun Mahasiswa oleh Kementrian
Pekerjaan Umum (PU) yang sudah mengadopsi konsep dari Green Building. Analisah Value engineering ini akan dilakukan
untuk mendapatkan biaya seefisien mungkin (Cost Saving). Value Engineering ini akan dilakukan pada sistem penghematan
Energi dimana fokus penelitian pada pemilihan jenis lampu LED yang lebih hemat daya untuk menggantikan jenis lampu
Fluorescent Lamp Type (TL).

Diterbitkan
2018-03-01