Desain Efisien Pipa Lateral untuk Mengatasi Tantangan Air Limbah di Jakarta Sewerage Development Project

  • Mei Lita Sawitri Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Arman Jayady Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Ricky Kusmawan Natadipura Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Halimah Tunafiah Universitas Persada Indonesia Y.A.I
Keywords: Air Limbah, SPALD-T, JSDP, Pipa Lateral, Infrastruktur, Sanitasi

Abstract

Daerah Khusus Jakarta dengan populasi lebih dari 10.000, menghadapi tantangan dalam pencemaran limbah akibat urbanisasi yang pesat, yang berdampak pada kesehatan masyarakat dan lingkungan. Untuk mengatasi tantangan tersebut, Jakarta Sewerage Development Project (JSDP) dilaksanakan dalam upaya peningkatan infrastruktur sanitasi, termasuk di area Shaft W-7/5.0 ― W-7/6.0 Zone 1 Paket 6. Penelitian ini berfokus pada mendesain sistem pipa lateral untuk mengoptimalkan aliran air limbah dan mendukung infrastruktur yang lebih efisien. Dengan menggunakan metode deskriptif-analitik dan survei lapangan, penelitian ini menghasilkan flowchart prosedur desain pipa lateral dengan mempertimbangkan kepadatan penduduk dan perkiraan debit air limbah. Hasil analisis menunjukkan bahwa sistem yang diusulkan mampu menampung air limbah dari populasi sebanyak 6.486 jiwa, dengan kepadatan 5.542,2 jiwa per km². Dimensi pipa lateral yang dirancang berkisar antara 100-150 mm, yang mampu mendukung laju aliran 0,1325 hingga 0,912 liter per detik. Selain itu, hasil desain juga memastikan bahwa kecepatan aliran sanitation and water off all (swa) bersih kurang dari 0,6 m/detik dan kedalaman galian kurang dari 3 meter. Desain ini diharapkan dapat berkontribusi dalam upaya pengelolaan air limbah perkotaan yang lebih efisien dan juga dapat dijadikan model bagi proyek infrastruktur serupa di masa depan.

Published
2024-10-26