Implementasi E-Commerce Sebagai Media Pemasaran Produk Kelompok Tani Srimukti Desa Cibenda Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran

  • Kusuma Agdhi Rahwana Universitas Perjuangan Tasikmalaya
  • Nasrudin Nasrudin Universitas Perjuangan Tasikmalaya
  • Siti Nurhidayah Universitas Perjuangan Tasikmalaya
  • Krisman Muhammad Priyadi Universitas Perjuangan Tasikmalaya

Abstrak

Pengabdian ini berawal dari saluran distribusi padi para petani kelompok tani Srimukti di Pangandaran
yang hanya mengandalkan tengkulak. Harga jual ke tengkulak pada saat ini semakin merosot, yang biasanya
1 kwintal padi dihargai 600 ribu sekarang hanya di hargai 350 ribu. Para petani banyak yang mengeluh bahkan
tidak mau lagi Bertani untuk musim berikutnya. Hal ini menjadi permasalahan yang cukup serius dalam
memasarkan hasil tani nya. Sehingga perlu beberapa solusi untuk masalah pemasaran hasil tani Kelompok
Tani Srimukti Desa Cibenda Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran. Tujuan kegiatan ini untuk
mengaplikasikan teknologi tepat guna berbasis E- Commerce sebagai upaya untuk meningkatkan
kesejahteraan kelompok tani saat pandemi covid-19 di Kabupaten Pangandaran. Metode yang digunakan
dalam kegiatan ini berupa sosialisasi,diskusi, praktik langsung di lapangan, dan evaluasi. Berdasarkan hasil
diseminasi, 40% petani menghasilkan 1-3 ton/ha, 54% 3-5 ton/ha, dan 6% >5 ton/ha. Program ini bermaksud
mengenalkan dan meningkatkan omset penjualan hasil tani kelompok tani Sri Mukti sehingga bisa
meningkatkan kesejahteraan para anggota kelompok tani. Hasil yang diperoleh dari pelaksanaan pengabdian
kepada masyarakat ini yaitu dengan adanya bantuan pelatihan dan aplikasi e-commerce dapat meningkatkan
motivasi bagi para anggota kelompok tani untuk melaksanakan pemasaran terhadap produknya supaya
omsetnya meningkat, terlebih saat pandemi covid-19

Diterbitkan
2022-10-31