Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Magang Mandiri di Sekolah PKBM Tunas Bangsa

  • Sissy Suhadayanti Universitas Esa Unggul
  • Harlinda Syofyan Universitas Esa Unggul
Keywords: Program MBKM, Hak Belajar, Lembaga Pendidikan, Guru, Pendidikan, Wawancara

Abstract

Program MBKM harus memberikan kesempatan kepada mahasiswa dalam berkeinginan
belajar di luar project akademiknya. Dimana harus fleksibel dan memungkinkan terjadinya
perubahan. Salah satu faktor daya saing suatu lembaga pendidikan adalah kemampuannya dalam
merespon permasalahan dan permasalahan terbaru saat ini. Para guru dan sekolah paham betul
bahwa setiap anak punya kemampuan yang berbeda-beda dan kami wajib memberikan fasilitas
agar mereka bisa bersinar di bidang yang menjadi keahliannya. Pendekatan penelitian ini dengan
kualitatif dengan menerapkan metode telah kebijakan. Jenis data bersifat kualitatif yang diperoleh
dari sumber primer memberikan akses langsung terhadap subjek penelitian, sedangkan sumber
sekunder memberikan informasi bekas dan komentar dari peneliti lain. Pengumpulan data yang
dilakukan melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara. Analisis data ditempuh melalui
langkah inventarisasi, klasifikasi, dan interpretasi. Sekolah-sekolah formal maupun negeri pada
tahun 1992 hingga kelahiran anak pertamanya yang disekolahkan di sekolah SD negeri, hal penting
yang tidak diselenggarakan dalam program pendidikan adalah pembelajaran budi pekerti luhur,
akhlak yang baik dan karakter. Oleh karena itu, pendiri Home School Tunas Bangsa memutuskan
untuk membuat sekolahnya sendiri, yang meyakini bahwa pendidikan yang baik itu adalah 50%
berisi pembelajaran budi pekerti / akhlak, dan 50% berisi pengetahuan umum dan keterampilan.
Program Merdeka Belajar Kampus Mengajar Magang Mandiri adalah program yang dirancang
oleh universitas dan kemendikbud untuk memperdayakan mahasiswa dalam membantu proses
Pendidikan di bangku persekolahan. Berdasarkan hasil dari pelaksanaan kegiatan MBKM Magang
Mandiri dalam membantu guru dalam mengerjakan kegiatan kelas yang dapat berjalan dengan
baik dan lancar.
Kata Kunci : Program MBKM, Hak Belajar, Lembaga Pendidikan, Guru, Pendidikan,
Wawancara

Published
2024-06-30