Pelatihan Pembuatan Konten Digital Marketing Dalam Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa (Pengabdian Kepada Masyarakat Kerjasama Antar Kampus)

  • Hadion Wijoyo
  • Haudi Haudi
  • Aris Ariyanto
  • Denok Sunarsi
  • Mada Faisal Akbar
Keywords: Digital Marketing, Promosi, Kompetensi, Wirausaha

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kecakapan mahasiswa dalam mengelola
imajinasi, persepsi dan nalarnya, memikirkan tata kelola yang efektif namun konstruktif
sebagai upaya pencapaian tujuan untuk bekal menghadapi dunia kerja solusi keprihatinan
bangsa Indonesia. Pada pelaksanaan kegiatan PKM pendampingan melakukan pelatihan
pembuatan konten digital marketing pada mahasiswa untuk dapat mengoperasionalkan
website serta akun-akun sosial media, penggunaan teknologi digital telah memengaruhi
semua aspek kegiatan termasuk pemasarn. Pelatihan digital marketing diharapkan dapat
digunakan untuk membuka usaha guna membangun jiwa wirausaha untuk memperoleh
konsumen, mempromosikan produk, memelihara konsumen, serta meningkatkan penjualan
yang pada akhirnya meningkatkan keuntungan, dengan adanya pelatihan pembuatan konten
digital marketing memungkinkan pembeli memperoleh seluruh informasi mengenai produk
dan bertransaksi melalui internet, memantau dan menyediakan kebutuhan serta keinginan
calon konsumen dengan penggunaan media sosial, terutama Facebook, Instagram dan
Whatsapp.

Published
2020-11-08